Menu Tutup

Teknik Pemijahan Ikan Mas

Ikan Mas Merah Najawa dapat memijah sepanjang tahun tanpa mengenal musim. Tahapan dalam pemijahan ikan mas meliputi tahap persiapan tempat pemijahan, persiapan induk atau seleksi induk matang gonad, proses pemijahan, dan penetasan telur. Pemijahan ikan Mas Merah Najawa dilakukan secara alami, dapat dilakukan di dalam ruangan (indoor) maupun di kolam luar ruangan (outdoor), akan tetapi pada umumnya di dalam budidaya ikan mas, pemijahan dilakukan di dalam ruangan agar dapat lebih terkontrol.

Persiapan kolam pemijahan ikan Mas Merah Najawa dimulai dari pembersihan dan pengeringan kolam permanen, selanjutnya pemasangan hapa berukuran 2 x 4 m. Kolam pemijahan diisi air dengan ketinggian 40-50 cm. Salah satu hal yang penting harus diperhatikan ketika pengisian air adalah menggunakan air baru, karena air baru yang masuk ke dalam kolam yang kering akan memunculkan bau yang dapat merangsang induk Ikan Mas Merah Najawa untuk memijah.

Langkah selanjutnya adalah pemasangan kakaban yang berfungsi sebagai substrat untuk menempel telur, hal ini karena telur ikan mas bersifat menempel pada substrat. Kakaban ini dapat terbuat dari ijuk, rafia rumbai, atau media lainnya yang disusun seperti pada gambar. Kebutuhan kakaban untuk pemijahan 1 pasang induk berjumlah 5-8 buah yang diikat pada bambu dan diletakkan secara melayang di dalam hapa pemijahan yang telah dipasang. Selama pemijahan berlangsung, pastikan suplai oksigen di dalam hapa pemijahan tersuplai dengan baik. Hal ini dapat dilakukan dengan dengan mengalirkan air inlet secara terus menerus atau bisa juga dengan pemberian aerasi.

Tahap selanjutnya adalah tahap memasukkan induk. Adapun seleksi induk matang gonad telah dibahas dalam bab Seleksi Induk Ikan Mas Merah Najawa terdahulu. Rasio jumlah induk jantan dan betina dalam pemijahan Ikan Mas Merah Najawa yaitu 1:1 berdasarkan bobot. Proses seleksi dan penebaran induk dilakukan pada pagi hari untuk menghindari stress pada ikan. Sebelum dimasukkan ke dalam hapa pemijahan, induk ditimbang terlebih dahulu. Selain untuk mendapatkan rasio yang sesuai, penimbangan induk sebelum pemijahan juga dapat bermanfaat untuk memprediksi jumlah telur dan larva yang dihasilkan.

Proses perkawinan ikan Mas Merah Najawa, berdasarkan pengamatan di lapangan, dimulai sekitar pukul 22.00 – 02.00. perkawinan ditandai dengan induk jantan yang mengejar induk betina, kemudian induk betina akan mengeluarkan telur yang selanjutnya dibuahi oleh induk jantan. Pada pagi hari biasanya sudah tampak pada kakaban telur-telur ikan mas yang menempel. Langkah selanjutnya adalah pengangkatan induk untuk ditebar kembali ke kolam budidaya agar dapat melakukan rematurasi atau pematangan gonad kembali. Proses penetasan telur akan dibahas di bab selanjutnya.

5 1 vote
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x