Menu Tutup

Lab Kesehatan Ikan dan Lingkungan

Alamat  :  Argomulyo, Cangkringan, Sleman
Grade : Standar level 1 + PCR
Luas : 70 m2
Kegiatan : Uji Kualitas air, Uji Virus, Uji Parasit, Vaksinasi, Kultur Plankton

Laboratorium Kesehatan Ikan dan Lingkungan, Balai Pengembangan Teknologi Perikanan Budidaya Dinas Kelautan dan Perikanan Daerah Istimewa Yogyakarta mempunyai tugas pokok melakukan monitoring, pembinaan, dan pengendalian penyakit ikan dan Udang di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Kegiatan monitoring penyakit Ikan dan Udang di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta yang dilaksanakan oleh tim Laboratorium Kesehatan Ikan dan Lingkungan dengan mengambil lokasi di sentra-sentra produksi baik di Unit-unit kerja Balai Pengembangan Teknologi Perikanan Budidaya maupun di Pembudidaya Ikan di yang berada di kabupaten/kota Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.

Lab Kesehatan Ikan dan Lingkungan membantu pembudidaya dengan Prosedur dan Mekanisme Pelayanan sebagai berikut :

LABORATORIUM KESEHATAN IKAN DAN LINGKUNGAN

No Jenis Uji Biaya uji Waktu penyelesaian Metode
1 Uji Virus
Virus KHV Rp 200.000,- 5 hari kerja PCR
2 Uji Kualitas Air
Ph Rp 2.500,- 24 jam WQC
Salinitas Rp 2.500,- 24 jam WQC
Suhu Rp 2.500,- 24 jam WQC
Konduktivitas Rp 2.500,- 24 jam WQC
Turbiditas Rp 2.500,- 24 jam WQC
Do Rp 2.500,- 24 jam WQC
Amoniak Rp 25.000,- 48 jam Tes kit
Nitrat Rp 25.000,- 48 jam Tes kit
Nitrit Rp 25.000,- 48 jam Tes kit
Phospat Rp 25.000,- 48 jam Tes kit
Chlor Rp 25.000,- 48 jam Tes kit
Kupfer Rp 25.000,- 48 jam Tes kit
3 Uji Penyakit
Parasit Rp 25.000,- 24 jam Mikroskopis
Bakteri Rp 30.000,- 48 jam Media agar
Jamur Rp 25.000,- 24 jam Mikroskopis

Sampel yang dibutuhkan :
1. Untuk uji kualitas air sampel air minimum 100 ml dengan wadah sampel P,G atau menggunakan botol air mineral
2. Untuk uji penyakit ikan :
– Untuk ikan kecil minimal 10 ekor, ikan ukuran sedang minimal 5 ekor dan untuk ikan besar minimal 2 ekor
– Sampel ikan yang dibawa dalam keadaan hidup
– Ikan yang memiliki gejala klinis terserang penyakit